Ini Yang Ketiga, My Darling Berikan Bantuan Korban Banjir

oleh -1160 Dilihat
oleh
MPAI My Darling secara simbolis menyerahkan bantuan paket dan 1 unit terpal kepada para korban banjir. (Foto – MPAI My Darling for Sarabapost.com)

 

SARABAPOST.COM – Untuk ketiga kalinya, DPD Masyarakata Peduli Alam Indonesia Sadar Lingkungan (MPAI My Darling) Kabupaten Tanah Laut (Tala) memberikan bantuan kepada para korban banjir, Minggu (02/2/2025).

Bantuan yang ketiga kalinya ini berjumlah 150 paket berisi, jagung rebus, roti dan mie instan. Sebelumnya ada 250 paket dan 180 paket sembako serta uang tunai Rp1 Juta diberikan kepada para korban banjir.

Untuk 150 paket termasuk 1 terpal ini yang diberikan ini, tersebar untuk warga Desa Kurau Utara, Handil Suruk, Handiil Babirik, Bumi harapan dan Desa Birayang Bawah.

“Semua desa itu berada di Kecamatan Bumi Makmur,” ucap Maulana selaku Bendahara MPAI My Darling.

Pihaknya menambahkan, semoga bantuan ini dapat meringankan beban para korban yang terdampak banjir. Sehingga, harapan ke depan bencana ini tidak terjadi lagi di Bumi Tuntung Pandang.

“Marilah kita semua peduli terhadap Banjir, karena seyogyanya Mencegah lebih baik daripada mengobati,” Ajaknya.

Kemudian, Suryani selaku masyarakat Kurau utara mengatakan, pihaknya sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan DPD MPAI My Darling, terlebih penyerahan secara langsung ke posko.

“Posko ini kami bangun secara swadaya bersama masyarakat,” ungkap Suryani yang juga anggota PSM Dinas Sosial Tala ini.

Sementara itu, Ketua DPD MPAI My Darling Tala M Khaidir saat mendampingi penyerahan bantuan secara door to door itu, menyebutkan dan berharap kepada pemerintah ataupun Stakeholder yang terkait, untuk bersama sama mencari solusi Penyebab Banjir.

“Paling tidak adanya normalisasi Aliran DAS maluka,” sebut Khaidir yang juga Ketua Tagana Kabupaten Tala. (Admin)